Rabu, 15 Mei 2013

Avanza terbaru dengan penambahan fitur keselamatan

Avanza Dual Airbag
Fitur keselamatan seperti airbag memang harus menjadi fitur standar pada salah satu mobil karena dapat melindungi pengemudi ataupun penumpang saat mobil mengalami benturan keras.

Sama halnya dengan Astra Daihatsu Motor (ADM) yang menambahkan fitur airbag pada Xenia, pihak Toyota Astra Motor (TAM) juga menambahkan fitur tersebut pada mobil MPV terlarisnya Avanza.

"Kita ikut Daihatsu saja, sebelumnya Avanza kan sudah memiliki airbag tapi sekarang jadi dual airbag," tegas Presiden Direktur TAM Johnny Darmawan di sela-sela peluncuran All New Vios di Djakarta Theatre, kemarin.



Lalu kapan akan dilaunching untuk umum seperti kembarannya Xenia yang akan diluncurkan 15 Mei mendatang?

Johnny mengatakan waktunya tidak akan jauh dengan peluncuran Xenia yang jelas semua Avanza dari tipe terendah hingga tertinggi akan menggunakan dual airbag.

"Waktunya sudah dekat pokoknya tunggu saja, bulan depan kita akan launching," cetus Johnny dengan singkat.

Selain dual airbag Johnny juga mengatakan kalau terjadi perubahan di sektor interior namun tidak terjadi di semua tipe. Perubahan ini mencirikan kalau Avanza sudah memiliki dual airbag.

"Selain dual airbag ada juga penyegaran di interior. Untuk eksteriornya belum bisa kita umumkan tunggu saja waktunya sudah dekat kok," tandasnya sambil tersenyum.
◄ Newer Post Older Post ►
 

Copyright 2012 Dealer AUTO 2000 Jawa Barat